gunung bedes
gunung bedes
السَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ
assalamualaikum wr. wb
assalamualaikum wr. wb
,hallo sobat indahnya pesona...
kali ini indahnya pesona akan mengulas gunung bedes yang terletak di Dusun Buyut Desa Ngadirojo Kecamatan Sooko Ponorogo Jawa Timur....
SEKILAS SEJARAH
menurut berita yang beredar awal mulanya diberi nama "gunung bedes" karena gunung ini banyak kera nya. dan warga sekitar menyebut gunung ini dengan sebutan gunung bedes yang hits sampai sekarang.
dulu diatas bukit berbentuk seperti kursi tempat bersarang nya para kera, tapi karena populasi kera sangat banyak dan merusak tanaman warga, akirnya warga merusak sarang kera tersebut. jadilah hancur tinggal bentuk kaki" kursi yang tersisa sampai sekarang.
SEKILAS CERITA
masih dibulan ramadhan ini tidak menyurutkan niat kami untuk eksplor indahnya pesona alam, kali ini tujuan kami di gunung bedes yang katanya keren dan kami ingin membuktikan pernyataan tersebut.
perjalanan menuju bukit gunung bedes sangat menegangkan karena jalan yang ekstrim banget, jangan coba" kalau belum berpengalaman naik montor.
kami pergi ke gunung bedes ini lewat jalur ponorogo-pulung. sesampainya dilereng gunung wow jalan yang ekstrim menanti. kami sangat kaget melihat jalan seperti ini. andai kami bawa motor trail gak masalah, kami naik supra 125 yang ceper sampai" kami harus berhenti beberapa kali.
sesampai nya diatas udah ada plang tulisan tempat parkir+istirahat. jadi gak usah bingung mau nitipin montor dimana.
sesampainya diatas bukit terbayarlah rasa jengkel terhadap jalan tadi, suasana yang sangat sejut, angin sepoi" menyapa kedatangan kami. sejauh mata memandang keren. tempat yang cocok untuk melepas kepenatan otak. refresing...
disana kami bertemu 2 anak kecil kami tanya masih smp kelas 1, kami tanya rumahnya kecamatan sawoo lumayan untuk cari tau rute selain yang kami lewati tadi. ternyata ada rute yang lumayan drai pada rute awal. lewat kecamatan sawoo jalur trenggalek-ponorogo...
SEKILAS POTHO
diatas adalah beberapa potho yang kami ambil, dan masih banyak lagi tempat potho yang keren di gunung bedes... buktikan sendiri...
sekian sekilas tentang gunung bedes , ikuti terus update indahnya peson sobat... jangan lupa follow ig admin "eka_denny" :-)
0 comments:
Post a Comment